Siapa yang tak kenal dengan salah satu istri Ustad kondang AA Gym, Teh Ninih wanita yang berparas ayu dan baik hati ini telah memberikan banyak anak untuk sang ustad.
Lama tak terdengar kabarnya dulu sempat santer menjadi perbincangan ketika suaminya memutuskan menikah lagi dengan sosok bernama Alfarini Eridani atau yang lebih akrab dipanggil Teh Rini.
Pernikahan tersebut menuai kontroversi netizen karena Aa Gym sudah berstatus sebagai suami dari Ninih Muthmainah atau Teh Ninih.
Meskipun keputusan berpoligami tersebut telah diterima oleh Teh Ninih, namun tetap saja banyak netizen yang menyayangkan, terutama kaum wanita.
Di tahun 2011, keikhlasan Teh Ninih untuk dimadu diuji.
Ia sempat bercerai dengan suaminya di tahun 2011.
Namun setahun setelahnya, mereka akhirnya rujuk kembali menikah.
Teh Rini yang menjadi istri kedua lantas menjadi istri pertama setelah Aa’ Gym kembali menikahi Teh Ninih.
Meski Teh Rini tak hadir saat pernikahan Aa Gym dan Teh Ninih berlangsung, namun kedua istri Aa Gym ini sering terlihat kompak dalam berbagai kesempatan.
Kabar Duka Datang dari Istri AA Gym! Mendadak Instagram Putrinya Dipenuhi Doa
Namun tepat di momen tahun baru ini, Senin (1/1/2018), kabar sedih datang dari Teh Ninih. Ibundanya yang bernama Nonok Mohayah dikabarkan telah berpulang.
Kepergian Nonok Mohayah membuat kaget keluarga karena sebelumnya ia dalam keadaan lebih sehat dari biasanya. Cerita kepergian ibunda Teh Ninih ini diketahui dari postingan putri Aa Gym yang bernama Ghaida Tsurayya. Melalui akun Instagram nya, Ghaida mengunggah kronologis meninggalnya sang nenek.
Berikut adalah unggahan Ghaida:
“dipenghujung tahun 2017.. di ingatkan tentang evaluasi diri.. evaluasi semua.. lewat peristiwa kematian..
Nenek tercinta, Hj Nonok Mohayah.. di Cijulang kemarin.. enin cijulang ibunda nya Mamah Ninih..
kondisi sedang sehat dan lebih fit dari biasanya (nenek sempat sakit karena jatuh dan diabetes, gak bisa jalan)
Tapi beberapa hari sebelum meninggal pas lagi seger segernya.. ternyata secara tibatiba meninggal dunia.. .” tulis Ghaida.
Ia juga menuliskan doa panjang agar sang nenek dimaafkan dan dilapangkan kuburnya.
“Ya Allah! Ampunilah dia, berilah rahmat kepadanya, selamatkanlah dia, maafkanlah dia dan tempatkanlah di tempat yang mulia (Surga), luaskan kuburannya, mandikan dia dengan air salju dan air es.
Bersihkan dia dari segala kesalahan, sebagaimana Engkau membersihkan baju yang putih dari kotoran, berilah rumah yang lebih baik dari rumahnya (di dunia),
berilah keluarga yang lebih baik daripada keluarganya (di dunia), pasangan yang lebih baik daripada pasangannya (di dunia),
dan masukkan dia ke Surga, jagalah dia dari siksa kubur dan Neraka.. Aamiin ya Rabb..
mohon dimaafkan segala kesalahannya yaa..”
dipenghujung tahun 2017.. di ingatkan tentang evaluasi diri.. evaluasi semua.. lewat peristiwa kematian.. Nenek tercinta, Hj Nonok Mohayah.. di Cijulang kemarin.. enin cijulang ibunda nya Mamah Ninih.. kondisi sedang sehat dan lebih fit dari biasanya (nenek sempat sakit karena jatuh dan diabetes, gak bisa jalan) tapi beberapa hari sebelum meninggal pas lagi seger segernya.. ternyata secara tibatiba meninggal dunia.. . . اللَّهُمَّ اغْفِرْ لها وَارْحَمْها وَعَافِها وَاعْفُ عَنْها وَأَكْرِمْ نُزُلَها وَوَسِّعْ مُدْخَلَها وَاغْسِلْها بِالْمَاءِ وَالثَّلْجِ وَالْبَرَدِ وَنَقِّها مِنْ الْخَطَايَا كَمَا نَقَّيْتَ الثَّوْبَ الْأَبْيَضَ مِنْ الدَّنَسِ وَأَبْدِلْها دَارًا خَيْرًا مِنْ دَارِها وَأَهْلًا خَيْرًا مِنْ أَهْلِها وَزَوْجًا خَيْرًا مِنْ زَوْجِها وَأَدْخِلْها الْجَنَّةَ وَأَعِذْها مِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ أَوْ مِنْ عَذَابِ النَّارِ “ . . Ya Allah! Ampunilah dia, berilah rahmat kepadanya, selamatkanlah dia, maafkanlah dia dan tempatkanlah di tempat yang mulia (Surga), luaskan kuburannya, mandikan dia dengan air salju dan air es. Bersihkan dia dari segala kesalahan, sebagaimana Engkau membersihkan baju yang putih dari kotoran, berilah rumah yang lebih baik dari rumahnya (di dunia), berilah keluarga yang lebih baik daripada keluarganya (di dunia), pasangan yang lebih baik daripada pasangannya (di dunia), dan masukkan dia ke Surga, jagalah dia dari siksa kubur dan Neraka.. Aamiin ya Rabb.. mohon dimaafkan segala kesalahannya yaa.. #gdasfamilybaitijannati #gdasfamilymudik
A post shared by ghaida tsurayya (@gdaghaida) on Dec 31, 2017 at 10:17pm PST
Postingan Ghaida itu kemudian dibanjiri ucapan duka cita dari netizen.
“Turut berduka cita ida..smoga khusnul khotimah.”
“innalillahi wainna ilaihi rodjiun, turut berduka tth, semoga husnul khotimah. aamiin,”
“Innalillahiwainnaillaihi rojiun smg Almh husnul khotimah,”
“Innalillahi wa innailaihi roji’uun, ngiring belasungkawa teh mugiya almarhumah husnul khotimah, aamiin,”
Turut berduka cita yang sedalam-dalamnya…
Sumber : solo.tribunnews. com